SURABAYA, BERKASNEWS.COM– Dua kapal layar Motor (KLM) yang sedang berkegiatan bongkar muat di Pelabuhan Rakyat Kalimas Surabaya dilalap jago merah pada minggu (17/7) pukul 02.45 dini hari. Kapal tersebut adalah KLM Rukun abadi kencana dan KLM duta kencana.
Api bermula dari kapal Rukun Abadi yang kemudian menjalar ke KLM Duta kencana yang sandar disebelahnya untuk menunggu muatan.
Untungnya musibah tersebut tidak makan jiwa kedua Anak buah kapal (ABK) kapal yang terbuat dari kayu tersebut semuanya selamat,” abk kapal rukun abadi yang didalam ada 4 orang dan duta kencana ada 12 orang Alhamdulillah semua selamat” ujar General Manager Kalimas, Terminal Penumpang dan Roro PT Pelindo Sub Regional Jawa Dhany Rachmat Agustian seperti dilansir dari Antara, Minggu (17/7).
Sementara itu kepala seksi patroli kesyahbandaran Utama Tanjung Perak Surabaya, joko saat dihubungi media ini penyebab kebakaran minggu kelabu tersebut belum diketahui,” masih belum diketahui penyebabnya pak” kata Joko via WA singkat.
Namun beredar dilapangan bahwa penyebab kebakaran yang memakan 2 unit kapal pinisi tersebut karena dugaan arus pendek tapi ini baru hipotesis.(han)